Hadiri Hardiknas, Dandim 1402/Polman, Sinergitas TNI Polri Dan Pemda Polman Terjalin Dengan Baik

    Hadiri Hardiknas, Dandim 1402/Polman, Sinergitas TNI Polri Dan Pemda Polman Terjalin Dengan Baik

    Polewali Mandar, -  Dengan menggunakan Pakaian adat, Dandim 1402/Polman Letkol Czi Masni Etha Yanurianedhi, M. Tr.(Han), menghadiri upacara peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) Tahun 2023 di Lapangan Kantor Bupati Polewali Mandar, Selasa (2/5/2023).

    Di Hari Pendidikan Nasional Tahun 2023 dengan Tema “Bergerak Bersama Semarakkan Gerak Belajar” Bersama Bupati, Wakapolres  Polman dan Pegawai Pemerintah Daerah serta murid SD, SMP dan SMA se-Kabupaten Polewali Mandar merupakan wujud sinergi antara TNI Polri serta pemerintah Daerah Polewali Mandar bersama dengan masyarakat.

    "Dalam peringatan Hari Pendidikan Nasional kami mengajak semua bergerak bersama semarakkan gerak belajar kepada anak-anak kita sebagai penerus bangsa nantinya”. Ujar Dandim 1402/Polman, Letkol Czi Masni Etha Yanurianedhi, M.Tr.(Han)  Usai mengikuti jalannya Upacara.

    Dandim juga berharap personel TNI dan Polri untuk tetap solid dan bersinergi dalam pelaksanaan tugas dalam menciptakan situasi kondusif di Kabupaten Polewali Mandar.

    Selain itu, Dandim berharap personel TNI dan Polri dapat menjaga netralitas dalam rangka menghadapi tahun politik 2024.

    “Bersinergi untuk mengantisipasi gangguan kamtibmas yang akan terjadi di wilayah Polman. Sinergi TNI-Polri dan masyarakat dalam menciptakan kamtibmas yang kondusif, " Tegasnya. (Zik)

    polman
    M Ali Akbar

    M Ali Akbar

    Artikel Sebelumnya

    Babinsa Bersama Warga Sekitar Lakukan Pembersihan...

    Artikel Berikutnya

    Wujud Kepedulian Saka Wira Kartika Binaan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Menjaga lingkungan tetap bersih, Babinsa Kodim 1428/Mamasa bersama masyarakat bersihkan saluran air
    Babinsa Kodim 1401/Majene Aktif Berikan Dukungan kepada Petani Jagung
    Babinsa Kodim 1418/Mamuju Bersama Warga Lakukan Pembersihan Saluran Air

    Ikuti Kami