Babinsa Pasangkayu Hadiri Rapat RKP Desa Karya Bersama

    Babinsa Pasangkayu Hadiri Rapat RKP Desa Karya Bersama

    Pasangkayu - Sebagai Bintara Pembina Desa (Babinsa) yang bertugas di Koramil 1427-01/Pasangkayu, Kodim 1427/Pasangkayu Sertu Sardin Djala, terus aktif menghadiri setiap kegiatan yang ada diwilayah binaan.

    Tak terkecuali, rapat Penetapan RKP Desa Tahun Anggaran 2024 yang ikut dihadiri Sekcam Pasangkayu Bpk Ihsandi, Kapus Pasangkayu I  Rahmawati, Ketua BPD Karya Bersama, Pendamping Desa, Muslimin. Rapat dipimpin langsung Kades Rahmanuddin bertempat di Balai kantor Desa Karya Bersama, Kecamatan Pasangkayu, Kabupaten Pasangkayu. Jumat (1/9/2023).

    Pada kesempatan yang diberikan, Sertu Sardin Djala mengatakan, rapat, adalah proses musyawarah antara badan permusyawaratan Desa, pemerintah Desa, dan unsur masyarakat yang diselenggarakan oleh BPD untuk menyepakati hal yang bersifat strategis.

    “Musyawarah merupakan forum pengambilan keputusan yang sudah dikenal sejak lama, ” kata Babinsa.

    Untuk itu dirinya berharap, melalui rapat RKP Desa penetapan anggaran Desa bisa terarah ke pembangunan prioritas.

    “Seperti kita ketahui bersama, tujuan penganggaran pembangunan desa juga mengisyaratkan yang paling prioritas. Dimana secara langsung bisa meningkatkan perekonomian masyarakat, ” harap Babinsa yang tercatat di Koramil 01 Pasangkayu ini

    pasangkayu
    M Ali Akbar

    M Ali Akbar

    Artikel Sebelumnya

    Jum’at Berkah, Personil Koramil Pasangkayu...

    Artikel Berikutnya

    Pastikan Berjalan Lancar, Babinsa Dampingi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Menjaga lingkungan tetap bersih, Babinsa Kodim 1428/Mamasa bersama masyarakat bersihkan saluran air
    Babinsa Kodim 1401/Majene Aktif Berikan Dukungan kepada Petani Jagung
    Babinsa Kodim 1418/Mamuju Bersama Warga Lakukan Pembersihan Saluran Air

    Ikuti Kami